Syarat dan Cara daftar Deposito BNI Syariah

Posted on

BNI Syariah kini menghadirkan produk berupa deposito yang bernama BNI deposito iB Hasanah. Produk ini merupakan investasi berjangka yang dikelola berdasarkan prinsip Syariahdimana produk ini ditujukan bagi para nasabah baik secara perorangan maupunperusahaan. Deposito BNI deposito iB Hasanah menggunakan akad mudharabah atau bagi hasil.

BNI deposito iB Hasanah memiliki beberapa fasilitas, manfaat serta persyaratan yangharus Anda ketahui sebelum mengajukan deposito agar Anda bisa mengetahuiterlebih dahulu. Lalu, apa saja fasilitas, manfaat dan persyaratan yang telahditentukan oleh deposito BNI Syariah? Berikut ulasannya.

deposito bni syariah
syarat dan daftar deposito bni syariah

Fasilitas Deposito BNI Syariah, Deposito terbaik di Indonesia

Deposito BNI Syariah atau BNI iB Hasanah memiliki beberapa fasilitas yang perlu Andaketahui sebelum memulai proses deposito. Fasilitas yang dimiliki pertama adalahbilyet deposito. Bilyet deposito merupakan bukti kepemilikan yang diberikanoleh pihak bank kepada nasabah atau deposan atas simpanannya dalam bentukdeposito berjangka. Jadi, jika Anda melakukan deposito di BNI Syariah maka Andaakan mendapatkan bilyet deposito ini sebagai bukti kepemilikan simpanan deposito Anda.

Kemudianfasilitas yang kedua dari deposito BNI Syariah atau BNI deposito iB Hasanahadalah terdapat pilihan mata uang rupiah dan US Dollar. Jadi, Anda bisa memiliha pakah akan menggunakan mata uang dalam bentuk rupiah atau US Dollar.

Selain terdapat bilyet deposito dan pilihan mata uang, BNI deposito iB Hasanah juga memberikan fasilitas pilihan jangka waktu. Dimana Anda bisa memilih jangka waktu nya sendiri dalam melakukan Deposito. Jangka waktu yang tersedia adalah antara 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan,  sampai 12 bulan.

Manfaat Deposito BNI Syariah, Deposito terbaik di Indonesia

Selainmemberikan fasilitas yang luar biasa, deposito BNI Syariah juga memberikanmanfaat yang tak kalah luar biasanya juga. Apa sajakah manfaat yang diberikan olehBNI deposito iB Hasanah? Berikut manfaatnya!

Dapat atas nama perorangan/perusahaan

Melakukan deposito di BNI deposito iB Hasanah bisa secarap erorangan atau perusahaan.

  • Bagi hasil dapat di transfer ke rekening tabungan, giro atau menambah pokok investasi (kapitalisasi)
  • Fasilitas ARO (Automatic Roll Over) yaitu perpanjangan otomatis jika deposito jatuh tempo sebelum dicairkan. Jadi, ini merupakan bentuk lain dari deposito berjangka dimana simpanan nasabah–dalam bentuk Deposito yang telah jatuh tempo sesuai dengan jangka waktu yang ditentukan, namun pihak deposan belum mengambilnya. Maka secara otomatis simpanan tersebut akan dilakukan perpanjangan waktu tanpa menunggu persetujuan dari deposan atau pihak yang nasabah yang melakukan deposito.
  • Dapat dijadikan sebagai agunan pembiayaan

Deposito BNI Syariah dapat Anda gunakan sebagai agunan atau pembiayaan yang Anda miliki.

Nisbah bagi hasil deposito lebih tinggi dari nisbah tabungan.

Manfaat selanjutnya dari deposito BNI Syariah atau BNI deposito iB Hasanah adalah nisbahnya. Perlu Anda ketahui bahwa Deposito BNI Syariah memiliki nisbah yang lebih tinggi dari tabungan. Berikut rinciannya :

  • Nisbah 1 bulan, nasabah akan mendapatkan keuntungan 46% sedangkan pihak bank 54%
  • Nisbah 3 bulan, nasabah akan mendapatkan keuntungan 47% sedangkan pihak bank 53%
  • Nisbah 6 bulan, nasabah akan mendapatkan keuntungan 49% sedangkan pihak bank 57%
  • Nisbah 12 bulan, nasabah akan mendapatkan keuntungan 50% sedangkan pihak bank 50%

Dari rincian tersebut dapat kita lihat bahwa bank cenderung memiliki keuntungan yang lebih besar dari nasabah karena bank merupakan pihak pengelola yang bertugas mengelola dan nasabah merupakan pemilik modal atau deposito dimana di akhir akan diberikan bagi hasil sebagai bentuk dari akad mudharabah.

Persyaratan dan Tata Cara Mengajukan Deposito BNI Syariah, Mudah dan Cepat

  1. Kartu identitas asli berupa KTP atau Paspor untuk nasabah perorangan

Persyaratan pertama untuk mengajukan deposito BNI Syariah atau BNI deposito iB Hasanah adalah membawa kartu identitas asli yang masih berlaku. Baik itu KTP atau paspor untuk nasabah yang mengajukan secara perorangan.

  • Legalitas perusahaan untuk nasabah perusahaan

Dan untuk nasabah yang mengajukan secara kelompok atau dari perusahaan maka, Anda diharuskan membawa legalitas perusahaan sebagai bentuk dari persyaratan awal.

  • Setoran awal minimal Rp.1.000.000 atau USD 1.000

Sebelum menemui bank BNI Syariah terdekat, persiapkan uang minimal Rp.1.000.000 atau USD 1.000 untuk memulai saldo awal.

Setelah semua persyaratan dikumpulkan, selanjutnya Anda perhatikan tata cara pendaftarannya dibawah ini :

  1. Pertama Anda mendatangi kantor BNI Syariah terdekat untuk memulai deposito. Jangan lupa untuk membawa semua persyaratan yang ditentukan. Bagi Anda yang akan mendaftar perorangan maka jangan lupa untuk membawa KTP atau Paspor asli yang masih berlaku. Tetapi jika Anda mendaftar dengan nama perusahaan maka jangan lupa membawa legalitas perusahaan. Serta uang untuk saldo awal sebesar Rp.1.000.000 atau USD 1.000
  2. Setelah mendatangi kantor BNI Syariah, silahkan Anda ambil nomor antrian CS dan tunggu sebentar sampai mendapatkan panggilan
  3. Setelah nomor antrian Anda dipanggil, silahkan datangi CS (Customer Service) kemudian katakan maksud tujuan Anda untuk mendaftar deposito BNI Syariah atau BNI deposito iB Hasanah.
  4. Setelah itu CS akan memberikan formulir yang harus Anda isi serta memulai untuk penyimpanan saldo awal.
  5. Pada saat itu Anda dan pihak bank mulai melakukan perjanjian jangka waktu yang ditentukan dalam Deposito. Apakah mau 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, atau 12 bulan dengan menggunakan akad mudharabah atau sistem bagi hasil.
  6. Setelah kedua pihak melakukan persetujuan, Anda tinggal menentukan apakah akan menggunakan mata uang rupiah atau US Dollar.
  7. Jika semuanya sudah selesai, Anda akan mendapatkan bilyet deposito sebagai bukti penyimpanan Deposito Anda di Bank BNI Syariah.

Untuk pembiayaan, Anda hanya disuruh untuk melakukan pembiayaan sebesar harga materai 6000 saja. Selanjutnya tidak ada pembiayaan lain.

Deposito BNI Syariah, Deposito terbaik di Indonesia

Itulah beberapa informasi terkait Deposito BNI Syariah atau BNI deposito iB Hasanah yang perlu Anda ketahui sebelum melakukan Deposito di bank BNI Syariah.

Keuntungan lain Anda melakukan Deposito di bank Syariah adalah terhindarnya dari riba atau bunga sehingga Anda bisa melakukan deposito dengan aman sesuai syariat Islam. Selain itu di bank BNI Syariah akad untuk melaksanakan Deposito adalah akad mudharabah atau bagi hasil yang tentunya dapat bermanfaat bagi kedua belah pihak.

Setelah mengetahui fasilitas dan manfaat dari deposito BNI Syariah, maka tunggu apalagi! Saatnya Anda mulai berinvestasi dengan deposito. Karena menurut survei, melakukan deposito Anda akan mendapatkan keuntungan yang lebih banyak daripada keuntungan dari menabung. Tetapi, itu kembali kepada diri Anda sendiri yang akan memulainya.