Cara Mengubah Tagihan Kartu Kredit Menjadi Cicilan Bank Mandiri

Posted on

Cara mengubah tagihan kartu kredit menjadi cicilan di bank Mandiri adalah langkah tepat bagi yang merasa tidak sanggup bayar tagihan dalam satu waktu. Walau sebelumnya kita berpikir akan sanggup membayar tagihan, namun jika ada kebutuhan lain mendadak tentu akan beda ceritanya. Metode pembayaran cicilan menjadi lebih ringan dan bisa dibagi untuk kebutuhan lain, sehingga tidak terlalu mengganggu masalah finansial.

Tidak semua progam merchant kartu kredit menyediakan cicilan 0%. Jangan pernah berpikir kalau dengan kartu kredit semuanya bisa cicilan. Tentu tidak demikian, tergantung progam merchant ya. Namun walau demikian, penerbit kartu kredit hampir semua menyediakan fitur installment atau dalam bahasa inggris cicilan kepada nasabahnya. Nasabah bisa mengubah tagihan kartu kredit menjadi cicilan dengan nilai cicilan dan masa cicilan sesuai keinginan. Di bank Mandiri juga menyediakan fitur tersebut, dengan nama fitur auto installment.

Auto Installment Kartu Kredit Bank Mandiri

Auto Installment Bank Mandiri merupakan fitur kartu kredit bank Mandiri yang mengizinkan setiap nasabah untuk mengubah tagihan kartu kredit menjadi cicilan melalui aplikasi Mandiri Online. Tidak semua tagihan transaksi kartu kredit Mandiri bisa diubah menjadi cicilan, hanya tagihan yang memenuhi syarat minimum transaksi yang bisa diubah. Begitu juga ketentuan lainnya yang berkaitan dengan transaksi.

Bagi nasabah yang ingin merubah tagihan kartu kredit menjadi cicilan di bank mandiri, ada syarat dan ketentuannya :

  • Transaksi yang akan diubah jadi cicilan atau Auto Installment adalah jenis transaksi retail minimal Rp 300.000,00 . Tidak termasuk transaksi Cash Advance, Powerbills, Insurance, Power Buy dan Power Cash yang telah diajukan nasabah.
  •  transaksi belum masuk billing cetak. Biasanya ada jangka waktu 7-14 hari sebelum masuk billing cetak.

NOTE : Jika tagihan sudah lama tidak dibayar sampai berulan bulan bahkan bertahun tahun, lebih baik datang ke kantor untuk negosiasi.

Merubah Tagihan kartu kredit Mandiri menjadi cicilan

Jika Anda memiliki aplikasi mandiri online, Anda bisa mengubah tagihan kartu kredit menjadi cicilan bulanan secara mandiri lewat mandiri online tersebut. Jika belum mengaktifkan layanan mandiri online, Anda tetap bisa merubahnya lewat call center mandiri.

Cara merubah tagihan kartu kredit menjadi cicilan
Cara merubah tagihan kartu kredit menjadi cicilan
  • Buka aplikasi Mandiri Online dengan user Id dan passwordmu dengan benar
  • Pada layar dashboard, Klik menu Auto Installment
  • Klik UBAH SEKARANG di halaman utama auto installmet.
  • Pilih Kartu Kredit yang akan digunakan untuk pengajuan auto installment. INGAT YA, minimal transaksi 300 ribu
Cara merubah tagihan kartu kredit menjadi cicilan
  • Pilih transaksi, > pilih cicilan dan kemudian tentukan nilai dan masa mencicil yang anda inginkan. Masa cicilan yang tersedia adalah 3, 6, 12, 24 dan 36 bulan.
Cara merubah tagihan kartu kredit menjadi cicilan
  • Centang setujui syarat & ketentuan untuk melanjutkan proses kemudian klik LANJUT.
  • Periksa kembali detail pengajuan sebelum konfirmasi dengan menekan kirim.
  • Masukkan MPIN untuk otentikasi, Perubahan taguhan jadi cicilan berhasil.

Bagi yang tidak memiliki layanan mandiri online, Nasabah bisa merubah tagihan menjadi cicilan dengan cara berikut :

  1. Menghubungi Mandiri Call 14000
  2. Melalui formulir pengajuan di website mandiri kartu kredit : Formulir installment
  3. Lewat SMS ke nomor 99333 menggunakan operator indosat, telkomsel dan XL format sebagai berikut :

    Ketik : MCC(Spasi)namapadakartu#nilaitrx#approvalcode#tenor

Approval code dapat ditemukan di struk EDC setelah pengajuan lewat sms terkonfirmasi.

Adapun bunga cicilan yang berbeda beda di setiap masa cicilan berikut :

Tenor Bunga / bulan
3 bulan0.0%
6 bulan0.5%
12 bulan0.5%
24 bulan0.5%
36 bulan0.75%

Demikianlah beberapa cara mengubah tagihan kartu kredit menjadi cicilan di bank Mandiri. Bisa melalui aplikasi mandiri online, website mandirikartukredit.com , call center 14000 dan terakhir lewat SMS. Bagi penerbit kartu kredit bank lain kemungkinan tidak berbda jauh, hanya menyesuaikan layanan apa yang digunakan. Sebab BRI BNI, BCA dan cimb niaga memliki fitur installment juga. Sekian, semoga bermanfaat.