Hukum Jasa Pinjaman Rentenir Online, Solusi atau Masalah?

Posted on
Tempat jasa Pinjaman rentenir online tanpa jaminan
Pinjaman rentenir online tanpa jaminan

Tempat jasa pinjaman rentenir online tanpa jaminan yang menawarkan dana tunai langsung cair tanpa kartu kredit memang banyak menarik konsumen. Tidak jarang masyarakat yang sedang kepepet membutuhkan uang mendadak memilih pinjam uang online tanpa jaminan di badan non bank bahkan perorangan. Namun apakah itu sebuth keputusan yang baik dalam mengatasi kesulitan uang? Mungkin dari kelebihan kekebihan yang diawarkan adalah sudah menjawab dari sebagian solusi saat itu. Sebab pinjaman uang rentenir umumnya mudah, bahkan bisa tanpa syarat apapun. Hanya bermodalkan identitas resmi atau KTP kalian sudah bisa mendapatkan dana yang kalian inginkan. Tidak seperti meminjam uang di bank yang ribet dan lama.

Rentenir dan sejenisnya seperti bank keliling atau sering disebut ‘BANGKE’ mungkin sudah sering kalian temui dilingkungan kalian. Mereka mendatangi setiap rumah penduduk, khususnya  ke orang orang yang membutuhkan. Mereka saat menawarkan sangat ramah baik hati bagai meminang sang kekasih ke pelaminan, namun saat datang untuk tagihan bagai macan keluar dari kandang (walau tidak semuanya). Tidak beda tempat atau jasa peminjaman rentenir berbasis online, hanya saja saat pertama kita tidak jumpa dengan marketingnya. Tidak tatap muka, sebab proses pengajuan full dilakukan secara online. Namun jika pembayaran telat kalian akan didatangi debcollector untuk mengingatkan atas cicilan pinjaman kalian. Macam diteror.

Mengenal Ciri ciri Pinjaman rentenir online

Pengertian rentenir secara umum adalah orang atau individu yang memberikan tidak resmi (tidak berbadan hukum dan tidak diawasi oleh OJK) dan memberlakukan bunga tinggi. Di pedesaan, terutama daerah jawa disebut tengkulak, sedang daerah jabodetabek juga sering disebut bank keliliing, “Banke”. Di Malaysia dan Singapura disebut ah long. Diluar negeri  jasa peminjaman rentenir tentu masih banyak istilahnya. Dan yang perlu kalian amati adalah rentenir umumnya dekat dengan preman (sebagai debcollector/penagih hutang) atau kelompok kriminal seperti di jepang, rentenir dekat dengan kelompok Yakuza. Lalu bagaimana pinjaman rentenir online? Apakah seperti itu? Tidak semua, tapi sebagian besar seperti itu.

Sebelum terpincut mencari alamat rentenir atau pengajuan pinjaman online sebaiknya simak pengertian rentenir menurut Le Golf, 1979 yang mengatakan bahwa rentenir adalah perampok waktu, penjahat di abad pertengahan yang menjual menjual waktu padahal waktu adalah milik Tuhan. Penulis sangat setuju dengan pernyataan pengamat ekonomi abad pertengahan ini. Sebab penerapan bunga yang tinggi membuat peminjam hanya mengejar pelunasan bunga. Sedangkan bunga pinjaman rentenir itu bisa mengembang. Apakah hal tersebut tidak menyita waktu berbulan bulan, bahkan bertahun tahun?

Hukum Rentenir  Dalam Islam

Kalau mengacu berdasarkan hukum islam, jasa pinjaman rentenir online maupun tidak tentu sudah sangat jelas dilarang, karena mengandung riba. Berikut saya kutipkan salah satu ayat Al qur’an ari beberapa ayat yang menjelaskan riba Surat ar -Rum Ayat 39 :

وَمَا آتَيْتُمْ مِنْ رِبًا لِيَرْبُوَ فِي أَمْوَالِ النَّاسِ فَلا يَرْبُو عِنْدَ اللَّهِ وَمَا آتَيْتُمْ مِنْ زَكَاةٍ تُرِيدُونَ وَجْهَ اللَّهِ فَأُولَئِكَ هُمُ الْمُضْعِفُونَ (٣٩)

Artinya : “Dan sesuatu Riba (tambahan) yang kamu berikan agar Dia bertambah pada harta manusia, Maka Riba itu tidak menambah pada sisi Allah. dan apa yang kamu berikan berupa zakat yang kamu maksudkan untuk mencapai keridhaan Allah, Maka (yang berbuat demikian) Itulah orang-orang yang melipat gandakan (pahalanya)”

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُواْ لاَ تَأْكُلُواْ الرِّبَا أَضْعَافاً مُّضَاعَفَةً وَاتَّقُواْ اللّهَ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ . وَاتَّقُواْ النَّارَ الَّتِي أُعِدَّتْ لِلْكَافِرِينَ

Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu memakan riba dengan berlipat ganda dan bertakwalah kamu kepada Allah supaya kamu mendapat keberuntungan. Peliharalah dirimu dari api neraka, yang disediakan untuk orang-orang yang kafir.” (Qs. Ali Imron [3]: 130)

Hukum Rentenir di Indonesia

Lalu bagaimana rentenir di mata hukum Indonesia? Pinjam minjam adalah kewajaran, bahkan sering dilakukan kalian bersama teman teman kalian. Namun umumnya tidak berbunga, dibalikin saja sudah bagus. Lantas bagaimana perjanjian hutang yang disertai bunga? Bukankah harus mendapatkan izin resmi dari pemerintah? Suatu bentuk akad pinjaman yang lahir berdasarkan kepakatan antara pemberi pinjaman dan pihak peminjam, itu boleh boleh saja. Perjanjian tersebut  diperbolehkan dalam sistem Hukum Perdata. Hal yang tidak diperbolehkan adalah tindakan mengumpulkan dana masyarakat yang menyerupai bank sebagamana yang dimaksud dalam UU perbankan NO. 18 1998.

Undang Undang No. 10 Tahun 1998 tentang Perubahan Atas UU No. 7 Tahun 1992 tentang Perbankan Pasal 46 ayat (1) “Barang siapa menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan tanpa izin dari Pimpinan Bank Indonesia sebagaimana yang dimaksud dalam Pasal 16, diancam dengan pidana penjara sekurang-kurangnya 5 (lima) tahun dan paling lama 15 (lima belas) tahun serta denda sekurang-kurangnya Rp10 miliar dan paling banyak Rp200 miliar”. Pengumpulan dana masyarakat tanpa izin atau sering disebut bank gelap dilarang di Indonesia. Sedangkan rentenir tidak semua berlaku seperti itu. Jadi tak heran sampai saat ini rentenir tidak dilarang. Justru tumbuh bagaikan jamur dilingkungan lembab, sangat cepat dan dengan spesies baru yakni pinjaman rentenir online.

Kekurangan dan kelebihan Rentenir

Pernah dengarkan pinjaman online langsung cari tanpa jaminan modal ktp saja? Ya itu bisa jadi jasa pinjaman rentenir online. Mereka memang menawarkan beragam pinjaman online tanpa kartu kredit , tanpa slip gaji dan bunga rendah dll, padahal itu jebakan saja.  Tapi bisa jadi itu salah sagut kelebihan rentenir. Iya memang sih dengan modal ktp saja, tanpa syarat apapun yang lain sudah bisa dapat dana tunai. Lalu bagaimana bunganya? Tentu sudah menjadi resiko peminjan menanggung bunganya. Umumnya mereka menawarkan bunga pinjaman yang tinggi sekitar 1% per hari dan jangka waktunya singkat 30 hari saja. Coba kita simulasi kredit rentenir menggunakan bunga 1% dbawah ini, apakah solusi atau masalah dikemudian hari.

  • Jumlah pinjaman: Rp 1 juta
  • Bunga per hari flat: 1%
  • Tenor: 30 hari (1 bulan)

Bunga  1 bulan: 30% x Rp 1 juta = Rp 300.000

Total pinjaman + bunga: = Rp 1.000.000 + Rp300.000 = Rp 1.300.000

Coba kalian bandingkan dengan pinjaman KTA bank, apakah lebih rendah? Silakan baca kta bank dibawah ini :

Jadi mengajukan pinjaman rentenir online gak nih?

Penjelasan singkat mengenai pinjaman rentenir online diatas mungkin tidak akan membendung rasa ingin memenuhi kebutuhan mendesak. Sebab kadang tidak ada jalan lain, ketika sudah mengajukan pinjaaman terkendala gaji dan bi checking atau syarat lainnya. Alternatifnya yakni mencari tempat jasa peminjaman uang rentenir untuk menutup kebutuhan tersebut. Masalah bunga yang tinggi biar ditanggung belakangan. Namun saran dari kami pinjamlah pinjaman online yang sudah dipercaya, berizin dan diawasi oleh OJK. Seperti halnya beberapa pinjaman online yang sudah kami ulas berikut : Pinjaman online tanpa jaminan modal ktp . Bagi yang muslim tetap istiqomah menjauhi riba dengan mencari pinjaman tanpa riba dan bunga.

Leave a Reply