Syarat Daftar GoFood Tanpa NPWP Untuk Usaha Kecil

Posted on

Sebagai pelaku usaha bidang kuliner sudah saatnya go online dengan daftar gofood, go biz atau grab food untuk menjaring konsumen yang lebih luas. Tapi bagaimana cara daftar gofood tanpa NPWP, sedangkan mereka banyak yang tidak memilki NPWP, bahkan buku tabungan. Padahal dokumen tersebut dibutuhkan saat mendaftar gofood. Banyak dari merek menurungkan niat ketika mengetahui syaratnya tanpa mencoba dulu mendaftar lewat website atau kantor resminya.

NPWP atau Nomor Pokok Wajib Pajak adalah nomor identitas bagi setiap pajak. NPWP ini digunakan wajib pajak untuk membayar pajak atau hanya sekedar melapor informasi pajak. Umumnya NPWP juga digunakan saat pendaftaran rekening tabungan, investasi dan keperluan usaha. Apabila belum memenuhi penghasilan pajak atau kebutuhan mendesak, tidak perlu membuat NPWP. Jika sudah mendesak begini karena ingin daftar gofood, maka buatlah di kantor perpajak.

Cek dulu apakah NPWP masih aktif atau tidak

Kenyataan dilapangan masih banyak yang tidak memiliki NPWP, Maka pihak go food sendiri memberi toleransi bagi yang tidak memiliki NPWP. Dengan pertimbangan usaha masih baru, omzet masuh kecil dan masih tidak stabil atau masih sebatas usaha rumahan. Hanya saja gofood tetap merekomendasikan untuk membuat di masa mendatang karena memang dibutuhkan. Apalagi jika omzet sudah tinggi dan sudah termasuk penghasilan pajak. Maka wajib hukumnya.

Syarat Daftar Gofood Tanpa NPWP untuk usaha perseorangan/individu

daftar gofood tanpa NPWP
daftar gofood tanpa NPWP

Semua file dokumen dijadikan foto karena daftar gofood lewat online di aplikasi Gobiz. Semua foto harus jelas dan mudah dibaca.

  • Foto E-KTP terbaru
  • Gambar/ Foto foto dari daftar harga menu makanan dan minuman. Foto tersebut terdiri Satu foto makanan / minuman atau logo rumah makan usaha
    dengan ukuran 1000×500 pixel.
  • Alamat email yang aktif. Di Usahakan GMail.
  • NPWP untuk kelas usaha berskala perusahaan, CV atau badan Usaha lainnya. Untuk yang masih golongan UMKM/usaha kecil tidak perlu menyertakan NPWP, artinya kamu selau usaha kecil tetap bisa daftar Go food tanpa NPWP.

PROSEDUR Pendaftaran Gofood

Pendaftaran GoFood untuk usaha inidvidu atau perseorangan melalui aplikasi Go Biz. Silakan Download aplikasi GoBiz di perangkat Android Anda DI SINI. Jika usaha kalian badan usaha atau perusahaan yang memiliki banyak cabang diberbagai lokasi, silakan lewat website : (https://www.gojek.com/go-food/bisnis#!/registration ) .

  • Buka aplikasi Gobiz, kemudian klik tombol daftar gobiz.
  • Pilih jenis usaha milik pribadi
  • Isi data pemilik, lengkapi data nama, email dan nomor ponsel pastikan data (aktif) dan pendaftaran dilakukan oleh pemilik usaha sendiri
  • mengisi dan mengirimkan kelengkapan data usaha seperti surat izin usaha, identitas pemilik usaha, lokasi usaha, metode pembayaran serta layanan lainnya.

Jika kurang jelas mengenai detail pendaftaran, bisa langsung kunjungi halaman selengkapnya di : Daftar Mandiri Gofood Online di aplikasi

Catatan :

  • Seller diwajibkan menggunakan akun gopay sebagai pembayaran utama
  • Pendaftaran tidak dipungut biaya alias gratis. Kecuali kalian menyuruh orang untuk mendaftarkannya karena kalian tidak bisa.
  • Adanya sharingprofit 20% untuk pihak gofood. Jadi usahakan saat pennentuan harga di aplikasi dinaikan agar tidak rugi. Intinya harga lebih tinggi 20% diluar aplikasi.

Keuntungan mendaftarkan gofood adalah menjaring konsumen diluar wilayah Anda, sehingga jangkauan konsumen lebih luas. Usaha lebih dikenal, dan tentunya omzet anda bertambah. Apalagi lagi pandemi covid19. tentu sangat membantu usaha makanan tetap berjalan, sebab banyak orang yang berdiam diri dirumah.

Demikianlah, bagaimana daftar gofood tanpa NPWP. Jadi mulai sekarang bagi pelaku usaha rumahan jangan ragu, daftarkan segera. Karena tidak perlu menyertakan NPWP. NPWP hanya untuk kelas perusahaan atau badan usaha lainnya. Sekian, semoga bermanfaat.