Cara Setor Tunai BRI lewat Teller

Posted on

Salah satu cara nabung rutin yang bukan pegawai adalah Dengan cara setor tunai BRI lewat teller BRI. Mungkin bagi yang PNS, Karyawan tetap tidak perlu lagi ke bank untuk menabung karena gaji atau penghasilan sudah bisa masuk rekening masing masing. Namun mereka yang pedagang, petani peternak yang ingin menabung dari hasil panen atau jualan harus setor tunai di teller dalam bentuk uang tunai. Bagi yang baru buka rekekning, bisa mengikuti isi slip setoran BRI saat di kantor cabang di artikel ini.

Jujur saja kalau mau ke bank, rasanya itu malas apalagi kalau harus antri berjam jam. Namun mau gimana lagi soalnya mau nabung uang yang paling aman ya di bank. Apalagi ada perlu transfer ini itu ke orang lain. Sebenarnya setor tunai sangat mudah dan cepat, yang membuat enggan itu mengantri. Walau ga semua kantor bank ramai, tapi hampir kebanyakan begitu. Oleh karena itu sebagian ada yang setor lewat ATM setor tunai, di teras BRI dan BRILINK sekalipun ada biaya tambahan.

Cara Setor Tunai BRI lewat teller

Datanglah ke bank BRI terdekat, langsung ambil slip setoran BRI. Jika kosong langsung ke teller. Kalau ngantri ambil nomor antrian, nanti akan dipanggil sesuai nomor oleh teller. Isilah slip setoran BRI dengan data data seperti dibawah ini :

Cara Setor Tunai BRI lewat teller
  • Isi Cabang UNIT Bank tempat anda transaksi
  • Isi Tanggal, Bulan dan Tahun 
  • Isi Nomor rekening tujuan
  • Nama Pemilik Rekening Tujuan
  • Cabang Rekening Tujuan
  • (Jenis Uang Rupiah).
  • Isi Nama Penyetor / Pengirim
  • Alamat Pengirim
  • No. Telpon
  • Keterangan Transfer / Setoran
  • Jumlah uang yang ingin ditransfer dalam Angka
  • Jumlah uang yang ingin ditransfer dalam huruf terbilang
  • Tanda Tangan

NOTE : Kalau mau setor tunai isilah dengan rekening sendiri dan data sendiri. Kalau rekening orang lain namanya transfer uang. Jika sesama BRI gratis, ke rekekning beda bank dikenakan biaya administrasi sebesar 6500.

Jika bingung biasanya ada petugas (biasanya satpam bank) yang memandu. Setelah sudah disi sampai ditandatangani tunggu antrian atau langsung ke teller. Bilang aja mau setor tunai, kemudian si teller menanyakan berapa uang yang akan disetor atau ditransfer sambil dhitung pakai alat penghitung uang. Usahakan bawa buku tabungan kalau setor tunai yang tujuan menabung agar direkam atau dicetak buku rekening.

Proses setor tunai itu cepat, paling 5 menit saja. Kalau sudah biasa setor tunai atau udah kenal sama teller nih ga perlu isi slip setoran. Langsung aja ke teller mau setor tunai. Namun jika slip diperlukan untuk bukti pembayaran ya isi aja. Toh ga lama ngisi slip seotran tersebut.

Baca juga : Buka rekening BRI simpedes

Kelebihan Setor Tunai di teller

Kalau menurut saya pribadi, cara setor tunai BRI lewat teller yang pertama adalah aman. Kedua, bisa untuk nabung dalam jumlah banyak sekaligus. Kalau diteras, BRILINK atau ATM setor tunai itu terbatas tergantung saldo si pemilik agen brilink. Begitu juga saat transfer uang, bisa dalam jumlah banyak sekalgus. Kalau di atm, m banking, sms, atau internet banking yang terbatas berapa juta saja.