Tabungan Anak BRI Junio 2023, Banyak Untungnya!

Posted on
tabungan anak bri junio
tabungan anak bri junio

Sebelum mengenal syarat dan cara bagaimana membuka rekening tabungan anak BRI Junio, masih ingatkan lagu kenangan masa kecil kalian? Ito lagu tentang menabung.. nih liriknya

 Bing beng bang yok kita ke bank

Bang bing bung yok kita nabung

Tang ting tung hey jangan dihitung

Tahu tahu nanti kita dapat untung

 

Dari kecil kita mulai menabung

Supaya hidup kita beruntung

Mau keliling dunia ada uangnya, juga untuk membuat istana

Lagu Mari Menabung ciptaan Imam Santoso itu menagajarkan kita bahwa menabung itu tidak mesti dihitung setiap waktu. Menabunglah dengan uang yang Anda sisihkan dari hasil bekerja, tak perlu di cek sekian kali. Tahu-tahu nanti jumlah tabungan Anda sudah bertambah atau mendapatkan untung bunga dari tabungan Anda yang berlimpah tersebut.

Lagu ini juga mengajarkan kita bahwa menabung ada baiknya dilakukan sejak dari kecil. Karena kita tidak tahu kebutuhan seperti apa yang akan terjadi di masa yang akan datang. Ada baiknya kita sudah mempersiapkan segalanya sejak dari dini.

Jika masa kecil Anda hanya menabung di celengan, ada baiknya kini Anda merasakan produk tabungan Anak yang berada di Bank BRI untuk anak Anda. Anak akan merasakan pengalaman menabung dari bank sejak dini. Ini juga sebagai pembelajaran untuk hidup hemat dan tidak menghabiskan uang untuk hal-hal percuma.

Pentingnya Mengajari Anak Menabung sejak dini

Mengajari anak menabung sedari dini tentunya merupakan tindakan yang positif. Anak akan belajar hemat dan cerdas dalam mengatur uang yang diberikan orangtuanya. Sekarang, di berbagai bank, khususnya bank BRI telah menyediakan produk perbankan yaitu Tabungan Khusus Anak yang dikhususkan untuk anak-anak dibawah 17 tahun. Anak-anak akan belajar cara bertransaksi di bank, tentunya ini akan menjadi pengalaman berharga bagi anak. Tidak perlu menabung setiap hari. Ajarkan anak Anda untuk menyisihkan uang jajannya dan kumpulkan dalam waktu seminggu. Setelah itu barulah ajak anak Anda untuk pergi ke bank menabungkan uangnya tersebut. Lakukan dengan rutin hal tersebut sehingga anak Anda mulai terbiasa dengan hal tersebut.

Jika anak Anda biasanya menabung di celengan, kini mulailah mengajaknya untuk menabung di bank pula. Karena menabung di celengan sendiri dengan di bank itu jelas terasa beda sekali manfaatnya. Menabung di celengan belum tentu terisi sesuai target yang ditentukan, terkadang anak suka mengambilnya kembali walaupun usia tabungannya baru beberapa hari. Hal tersebut dikarenakan si anak merasa mempunyai uang simpanan dan mengambilnya sesuka hati untuk memberi barang yang belum tentu diperlukan.

Berbeda dengan menabung di bank. Anak akan merasa enggan untuk membawa uang tabungannya jika dirasa tidak mempunyai kepentingan mendesak. Karena tabungan yang berada di bank, meski melakukan transaksi terlebih dahulu untuk melakukan penarikan. Anak juga akan lebih bersemangat menabung karena produk tabungan Junio atau anak ini sering kali mengadakan kuis atau undian bagi nasabahnya. Nah, tunggu apa lagi. Yuk, mari buat tabungan untuk anak-anak Anda.

Apa saja syarat untuk membuka  Tabungan anak BRI Junio?

Syarat yang mesti dibawa untuk pembuatan buku tabungan anak BRI Junio tidak terlalu sulit. bagi anak yang berusia tujuh belas tahun kebawah, cukup membawa Akta Kelahiran Anak sebagai bukti identitas anak tersebut. Sedangkan untuk orang tua yang bersangkutan wajib membawa foto copy KTP dan memiliki buku tabungan baik simpedes maupun britama. Selanjutnya, isilah formulir untuk pembuatan tabungan dan menyerahkan setoran awal sebesar Rp.250.000,00.

Sedangkan bagi anak yang telah berusia tujuh belas tahun keatas dan ingin membuat tabungan Junio, cukup menyerahkan foto copy KTP nya dan menyerahkan setoran awal sebesar Rp.300.000,00 Setelah semua syarat disiapkan, saatnya Anda mengajak anak untuk ikut ke Bank BRI dan membuat tabungan Anak Junio. Ingat, untuk membuat tabungan ini Anda harus mengikutsertakan anak Anda karena anak Andalah yang akan membuat tabungan tersebut.

Setelah proses demi proses diikuti, Selamat! Anak Anda berhasil membuat tabungan Junio atas nama anak sendiri dan mulai bisa menabung hari itu juga. Anak akan belajar bagaimana caranya bertransaksi dan merasakan manfaat dengan menabung di bank. Jangan khawatir dengan transaksi yang dilakukan anak Anda. Karena setiap anak melakukan transaksi, secara otomatis akan ada notifikasi ke nomor ponsel orangtua tentang transaksi yang dilakukan anak tersebut. Luar biasa, bukan? Kalau bukan sekarang memulai untuk belajar berhemat dan menabung, kapan lagi?

Keuntungan Tabungan Anak BRI junio

Produk Tabungan anak BRI Junio ini memiliki beberapa keunggulan yang dapat dirasakan. Transaksi yang real time online, sangat di sukai nasabah. Bank BRI merupakan Bank yang selalu ada di setiap penjuru kota sampai pelosok desa. Inilah yang membuat masyarakat memilih bank BRI untuk menabung dan melakukan investasi. Bank BRI telah berdiri lebih dari 9.500 unit kerja BRI dan 15.000 ATM BRI di seluruh Indonesia. Bank BRI tidak sukar untuk ditemukan karena berada dimana-mana.

Tabungan BRI junio atau tabungan anak ini memiliki asuransi jiwa dan kecelakaan hingga Rp.50.000.000,00. Selain itu, produk tabungan ini memiliki bunga yang kompetitif, yang tentunya sangat disukai oleh sebagian masyarakat. Yang unik dari Tabungan Junio ini adalah buku tabungan dan kartu ATM atau debitnya itu memiliki karakter khusus yang di desain khusus untuk anak-anak. Sehingga dapat dipastikan anak menyukainya dan diharapkan semakin rajin untuk menabung.

Manfaat Segera Tabungan Anak BRI junio untuk sarana melatih anak menabung

Dengan adanya produk tabungan anak BRI Junio ini, diharapkan masyarakat bisa mengajarkan anak untuk berhemat dan menabung untuk masa depannya kelak. Baik untuk pendidikannya ataupun keperluan anak tersebut yang tentunya tidak perlu khawatir lagi karena uang dalam tabungan sudah terkumpul sedari dini. Mengajarkan anak untuk menabung merupakan tindakan yang tepat di jaman globalisasi sekarang ini. Yakinkanlah anak Anda tentang manfaat yang akan di dapat dari menabung agar anak bisa termotivasi untuk belajar hemat dan menabungkan sebagian uang jajannya.

Boleh juga Anda menambahkan nominal yang akan ditabungkan jika anak Anda berhasil mengumpulkan uangnya untuk ditabung. Hal ini akan membuat anak Anda makin semangat untuk menabung. Ayo, para orang tua budiman, manfaatkanlah fitur produk tabungan Anak Ini khsuusnya yang berada di bank BRI untuk mengajak anak Anda ikut menabung dan memiliki buku tabungan serta ATM atas nama anak sendiri.