5 Cara Mencetak Ulang Stettlement EDC BCA BNI Mandiri

Posted on

Kalian kasir atau pemilik toko baru, terus bingung bagaimana cara mencetak ulang settlement EDC BCA, BNI, Mandiri, BRI atau perbankan lainnya? Wajar, kalau tidak tahu bertanya atau cari tahu kepada mbah google, Ahlinya ahlinya, intinya inti, core of the core (haha). EDC, atau dalam bahasa inggeris adalah Electronic Data Captured adalah alat media transaksi pembayaran Cashless ( non tunai ). EDC bisa kita temui di pusat perbelanjaan modern, minimarket dan toko toko yang memudahkan pembeli membayar dengan kartu kredit atau kartu debit. Yang mau reprint masih kebingungan bisa baca artikel ini sampai selesai secara gratis.

Mesin EDC yang ada di tempat perbelanjaan bisa menerima berbagai pembayaran dari bank di Indonesia, mulai dari BCA, BNI Mandiri, BRI, Cimb niaga, mega, danamon, BTN dan lain lain. Jadi yang ga suka belanja bawa uang cash, apalagi duit receh hasil jualan yang kadang lusuh.Kalian bisa menggunakan EDC sebagai pembayaran kartu debit atau kartu kredit. Sebagai pemilik toko yang mulai ramai juga sebaiknya menyediakan Mesin EDC sebagai alat pembayaran non tunai. Sebab kebiasan masyarakat Indonesia mulai beralih dari tunai ke non tunai.

Perkembangan Transaksi Non TUNAI di Indonesia

Keberadaan Mesin EDC sebagai media alat pembayaran non tunai dari kartu kredit atau debit masih eksis dipusat perbelanjaan. Meski sudah marak e wallet atau dompet digital di Indonesia. Mesin EDC masih eksis ditengah pengguna dompet digital seperti gopay, OVO, dana dan link aja. sebab pengguna EDC golongan usia lebih tua dibanding dompet digital yang penggunanya antara usia 20- 35 tahun. Tapi bagi pemilik toko restoran perlu juga menambahkan pembayaran digital karena peluang saat ini lebih besar, karena pengguna terus meningkat.

Perkembangan alat transaksi non tunai bukan karena mudah dan cepat, ada kelebihan lain yang sangat di sukai penggunanya, yakni promo dari bank atau perusahaan penerbit. Ada banyak promo yang menggiurkan pagi pengguna, termasuk penulis seperti cashback, diskon, voucher dll yang menjadikan belanja lebih hemat. Baik kartu kredit, debit maupun dompet digital seperti ovo, dana, link aja juga banyak sekali promo. Apalagi mereka sedang bersaing mendapatkan tempat di Indonesia.

Beberapa Cara Mencetak Ulang Stettlement EDC BCA, Mandiri, BNI, BRI

Sebelum tahu bagaimana Cara Mencetak Ulang Stettlement EDC BCA. Kalian perlu tahu istilah istilah dari mesin edc sendiri, maupun dalam prosesnya. Yang pertama, Settlement merupakan bukti atau rekaman transaksi pembayaran yang terjadi di hari tersebut. Settlement harus dicetak per hari agar laporan usaha anda rapi dan jelas. Apalagi usaha anda ramai, dan banyak menggunakan EDC. karena ada batas waktu settlement mesin edc bca. Yang kedua, sales draft yang merupakan kertas yang berfungsi sebagai nota atau bukti transaksi di mesin EDC BCA. Sales draft harus isi sebelum di cetak ulang dan harus cukup untuk mencetak hari tersebut.

cara mencetak ulang settlement edc BCA

Cara Reprint Settlement EDC BCA

Ketika hal hal diatas sudah Anda pahami, Anda tinggal melakukan beberapa lanSegkah dibawah ini agar mendapatkan hasil print dari EDC BCA. Hasil tersebut bisa berguna sebagai laporan keuangan usaha atau omzet penjualan dari pembayaran EDC. Berikut cara mencetak ulang Settlement EDC BCA ;

  1. Pastikan Sales draft pada mesin EDC BCA telah terisi penuh.
  2. Tekan tombol Enter yang berada di pojok kanan bawah berwarna hijau.
  3. Pilih ” Settlement “.
  4. Masukkan PIN atau password 3636.
  5. Kemudian tekan Enter.
  6. Mesin EDC BCA akan mengeluarkan struk Settlement yang berisi tentang jumlah transaksi pada hari tersebut. Selesai. Struk settlement bisa dijadikan laporan penjualan atau pemasukan kepada bos atau untuk evaluasi usaha.

Baca juga : limit kartu kredit BCA

itulah cara reprint Settlement di mesin EDC. Sebaiknya proses cetak ulang settlement dilakukan saat jam tutup atau closed. Sebab akan menganggu pembayaran pembeli ketika proses ini dilakukan pada jam kerja atau buka. Dan sebaiknya rutin dilakukan setiap hari biar mudah dalam membuat laporan keuangan Usaha. Kalau ada masalah, biasanya masalah yang sering terjadi pada mesin Electronic Data Capture ( EDC ) adalah sinyal tidak stabil dan jaringan tiba-tiba hilang. Untuk mengatasinya, Anda bisa merestart mesin atau membersihkan chip kartu yang berada di balik mesin EDC. Begitulah kiranya, informasi yang bisa saya sampaikan, sebagai penulis terima kasih dan semoga bermanfaat.