Keuntungan Menabung Deposito di Bank

Posted on
keuntungan menabung deposito
keuntungan menabung deposito

Mungkin Anda seseorang yang saat ini sedang menganalisis apa saja keuntungan menabung deposito di bank. Jika benar, maka Anda menuju halaman web yang tepat. Berikut artikel yang dikhususkan bagi orang yang ingin mengetahui keuntungan menabung deposito di bank:

  1. Bunga lebih besar

Bunga deposito jelas lebih besar ketimbang bunga tabungan biasa. Kenapa nilainya bisa lebih besar? Jelas karena uang yang kita tabung dipastikan bisa digunakan oleh bank sedemikian rupa untuk produk pinjaman mereka. Dengan arti, kita meminjami bank sejumlah uang yang kita depositokan, kemudian bagaiamana caranya, bank bisa meminjamkan uang tersebut kepada peminjam. Meski suku bunga deposito lebih besar ketimbang tabungan biasa, bank tidak akan rugi karena suku bunga pinjaman bernilai 2 sampai 3 kali lipat suku bunga simpanan deposito.

Sedangkan, uang yang kita depositokan tidak bisa diambil sewaktu-waktu. Kita harus menunggu jangka waktu (tenor) habis sesuai dengan perjanjian.

  1. Bisa digadaikan

Sertifikat deposito tidak asing lagi untuk bentuk jaminan suatu pinjaman. Bisa dikatakan bahwa sertifikat deposito bisa digadaikan untuk meminjam uang di lembaga keuangan, salah satunya tentu saja bank. Bank tempat menabung deposito seorang nasabah bahkan bisa jadi lebih percaya kepada calon peminjam karena memang peminjam memiliki agunan dalam bentuk deposito yang sudah pasti bernilai uang.

  1. Uang aman

Uang yang kita depositokan akan aman. Aman secara harfiah adalah uang kita memang dikelola oleh bank dengan cermat. Pencatatan dan pengamanan uang kita dilakukan dengan sangat serius. Hampir tidak mungkin uang yang kita depositokan hilang tanpa sebab.

Toh, jika bank tempat kita menabung deposito mengalami kebangkrutan atau bencana alam tertentu sehingga bank tidak bisa mengembalikan uang kita, ada Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) yang selalu siap menalangi kerugian kita. Namun, dengan catatan bahwa kita menabung di lembaga keuangan yang memang dijamin oleh LPS. Juga, kita menabung dengan limit yang ditanggung oleh LPS.

Keamanan yang lain sebenarnya keamanan secara psikologi. Jika kita menyimpan uang kita menjadi tabungan deposito, maka kita dan keluarga kita tidak bisa menggunakan uang kita seenaknya sehingga terjadi keborosan. Ini bisa menjadi suatu kontrol keuangan yang efektif untuk pemenuhan kebutuhan jangka panjang

  1. Bisa untuk pensiunan

Ya, jika kita sudah menginginkan pensiun dan enggan untuk memikirkan usaha yang macam-macam dan memusingkan, investasi konservatif berupa deposito bisa jadi pilihan yang tepat. Asalkan, dalam masa pensiun kita tidak boros, maka kita bisa menggunakan uang dari bunga saja bisa untuk hidup sehari-hari. Apalagi jika menggunakan deposito dengan fasilitas ARO (auto Roll Over) maka uang pokok tiap tahun bisa bertambah karena bunga yang tidak diambil akan dianggap sebagai uang pokok. Dengan begitu, masa pensiun kita akan terbebas dari pikiran macam-macam.

Namun, untuk mendapatkan bunga yang bisa dianggap bisa memenuhi kebutuhan hidup seseorang maka membutuhkan komitmen uang pokok (tier) yang relatif besar. Besar kecilnya kebutuhan sehari-hari Anda, maka Anda lah yang menentukan itu.

Kesimpulan Artikel Keutungan Menabung Deposito di Bank

Demikianlah keuntungan menabung deposito di bank. Untuk tambahan informasi maka seharusnya Anda juga membaca artikel kerugian deposito di bank agar informasi yang Anda dapat seimbang. Apakah membuka deposito benar-benar menguntungkan bagi Anda? Anda sendiri lah yang harus menentukan jawabannya. Anda pasti memiliki pertimbangan tersendiri di luar dari isi dari artikel ini. Namun, jika dirasa menguntungkan, silakan berangkat ke bank dan segeralah membuat aplikasi deposito bank.

Tulisan lengkap tentang deposito bisa dibaca di Sini

Leave a Reply